FAKULTAS EKONOMI SUDAH MEMULAI PERKULIAHAN TATAP MUKA

Setelah hampir dua tahun merasakan perkuliahan secara online dikarenakan kasus Covid-19 yang tidak terkendali, pada bulan Desember 2021 Rektor Universitas Negeri Padang memutuskan untuk melaksanakan perkuliahan pada semester Januari-Juni 2022 secara hybrid atau campuran luring dan daring dikarenakan kasus Covid-19 di Kota Padang sudah semakin terkendali dan memperlihatkan trend yang sudah semakin menurun.

Keputusan tersebut disambut baik oleh para civitas akademika di Universitas Negeri Padang terutama Dosen dan Mahasiswa. Hal tersebut dikarenakan sudah dua tahun semenjak pandemik perkuliahan dilakukan secara online atau daring. Namun dalam surat keputusan yang dikeluarkan oleh Rektor tersebut berisi peraturan yang harus dipatuhi oleh civitas akademika, salah satunya perkuliahan tidak boleh full dilakukan secara luring tapi durasi perkuliahan during : luring harus 50:50 atau teknisnya diserahkan ke kebijakan masing masing dosen. Selain itu, rektor juga menekankan supaya semua civitas akademika wajib mematuhi protokol kesehatan supaya kasus covid tetap terkendali di selingkungan Universitas Negeri Padang. (YPS)